Manfaat penghijauan adalah sebagai berikut:
- Peran penghijauan dapat dikatakan sebagai organ pernafasan vital dari lingkungan. Jika pada manusia adalah paru-paru yang mempunyai fungsi sebagai alat pernafasan. Jika pada lingkungan penghijauan tumbuhan merupakan paru-paru dari lingkungan.
- Penghijauan dapat berguna sebagai pengatur lingkungan, mengatur produksi udara yang akan dihasilkan. Hasil udara sejuk, segar dan bersih sangat diatur oleh pengaruh dari penghijauan.
- Penghijauan berperan bagi keseimbangan dari sebuah lingkungan alam dan sumber daya alam. Keseimbangan yang akan ditimbulkan pada proses penghijauan adalah keseimbangan alam pada populasi satwa yang hidup di seluruh alam.
- Menambah persediaan air bagi komponen abiotik pada tanah, juga membuat makhluk hidup di dalam tanah dapat melaksanakan tugasnya untuk tetap menjaga kesuburan tanah. Sehingga tumbuhan dapat memberikan dampak kesehatan bagi mahkluk hidup.
- Mengurangi pengikisan tanah yang dapat mengakibatkan erosi.
- Penghasil oksigen, alat penyerapan karbondioksida yang terjadi pada proses dari sebuah proses fotosintesis akan membantu pembersihan udara yang sangat dibutuhkan oleh manusia untuk kesehatan manusia.
- Dengan proses penghijauan akan menimbulkan keindahan dan kebersihan yang membuat manusia dan ekosistem yang lain dapat hidup dengan jangka waktu yang lebih lama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar